-->

Capai 98% Pemasangan 45 Kamera Baru ETLE , Polda Metro Jaya Uji Coba Penindakan


Jakarta - Fbinews.net

Pemasangan 45 kamera baru Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) yang disebar di lima wilayah DKI Jakarta, saat ini sudah rampung 98%. Bahkan, Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya sudah mulai melaksanakan uji coba penindakan.

Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar menuturkan, hingga saat ini persiapan kamera baru yang berjumlah 45 unit sudah masuk tahap akhir. “Kita sedang uji coba, kita pastikan nanti setelah diaktifkan tidak akan ada kendala,” ujar AKBP Fahri, Rabu (29/1/2020).

Menurut AKBP Fahri, saat ini sedang dilakukan uji coba terkait dengan sistem yang ada di kamera tersebut. Apalagi dengan penambahan fitur penindakan, khususnya bagi sepeda motor, maka perlu menyempurnakannya sehingga bisa memperkecil kesalahan dari sistem penindakan di ETLE.

Seperti diketahui, Ditlantas Polda Metro Jaya saat ini sedang melakukan pemasangan 45 kamera ETLE yang disebar di lima wilayah DKI Jakarta. Penambahan kamera tersebut adalah tindak lanjut dari 12 kamera yang sudah terpasang sebelumnya di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman-MH Thamrin.

ETLE atau tilang elektronik tersebut diklaim mampu mengurangi pelanggaran secara signifikan dijalan protocol tersebut. Tidak hanya itu, penindakan menggunakan ETLE dinilai juga efektif mengurangi angka kecelakaan.

Source : poldametrojayadotinfo 
 Advertisement Here
 Advertisement Here