-->

Siaga Banjir, Polres Sukamara Lakasanakan Apel Gabungan Bersama Stakeholder Terkait



Kalteng – Fbinews


Personel Polres Sukamara, Polda Kalteng, AKP Wawan bersama personelnya yang mengawaki posko siaga banjir apel pengecekan personel dan dilanjutkan dengan menyambangi tempat pengungsian warga.


Salah satunya pada tempat pengungsian di Kelurahan Mendawai dan Padang, Kecamatan Sukamara, Kalimantan Tengah, yang saat ini dihuni oleh warga yang terdampak banjir pada kawasan pemukiman di sana, Kamis(24/11/2022) pukul 07.00 WIB.


Saat berada di tempat pengungsian tersebut, Akp wawan pun menyambangi warga di sana dan menanyakan kondisi mereka selama ini, sembari juga berdialog terkait kondisi keamanan dan ketertiban pada kawasan itu.


“Apabila ada kendala segera informasikan kepada kami yang mengawaki posko siaga banjir, kami akan selalu bersiaga selama 1 x 24 jam untuk membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan,” tutur wawan.


Sembari menanyakan kondisi para pengungsi, dirinya pun juga menyampaikan pesan keselamatan dan kamtibmas kepada warga di sana, demi mencegah terjadinya potensi-potensi kerawanan yang dapat terjadi.


“Selalu ingat untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat berada di tempat pengungsian, demi menciptakan kenyamanan bagi kita semua di tengah kondisi banjir yang melanda saat ini,” pungkasnya. 

**
 Advertisement Here
 Advertisement Here