-->

Polres Binjai Bersama Polres Langkat Menerima Kunjungan Tim Puslitbang Polri

 


Kota Binjai - Fbinews


Polres binjai bersama polres langkat menerima kunjungan Tim Puslitbang Polri dalam rangka melaksanakan Survei Indeks Pembangunan Kesehatan Polri Tahap-II Tahun 2023 di aula catur sakti polres binjai, jalan sultan hasanuddin No.1 Binjai, kota binjai provinsi sumatera utara, Senin (31/7/2023)Kemarin.


Adapun yang turut hadir pada kegiatan puslitbang polri tersebut yaitu ;


TIM Dari Puslitbang Polri :


KOMBES POL ADE DJADJA SUBAGDJA, S.I.K., M.H. (ketua Tim), AKBP ADE KHADIJAH, S.Sos, PENATA TK I BUDI TRIANTO, S.Sos, dan Prof. Dr. TITIN SISWANTINING, D.E.A.(guru Besar MIFA UI) sedangkan pendamping tim dari polda sumut yaitu ; AKP DINDA CLARA, S.T.K., S.I.K., ( Rorena Polda Sumut), IPTU WAHYU SUKMA, S.Psi, M.H., M.H., dan BRIPDA SILVIA ULI APULITA TARIGAN


Sedangkan peserta yang hadir pada saat kegiatan puslitbang polri adalah ;


Dari Polres Binjai :


Kapolres Binjai AKBP RIO ALEXANDER PANELEWEN, S.I.K., Waka Polres KOMPOL RD. FIRMAN D., S.H., M.H., Kabag SDM KOMPOL ERLONGGENA dan personil biddokkes polres binjai,


Dari Polres Langkat :


Waka Polres KOMPOL HENDRI N., SH, S.I.K., M.H., Para PJU Polres Langkat dan personil biddokes polres langkat,


Dimana pada kegiatan puslitbang polri tersebut Kapolres Binjai AKBP RIO ALEXANDER PANELEWEN, S.I.K., mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Ketua Tim Puslitbang Polri KOMBES POL ADE DJADJA SUBAGDJA, S.I.K., M.H., beserta rombongan atas kunjungannya ke polres Binjai dalam rangka melaksanakan Survei Indeks Pembangunan Kesehatan Polri Tahap-II Tahun 2023. Dan Kapolres Binjai juga mengharapkan arahan dan bimbingan dari Ketua Tim Puslitbang polri tahap-II, untuk kesehatan personil polri maupun asn di polres binjai,


Ketua Tim Puslitbang Polri Ketua Tim Puslitbang Polri KOMBES POL ADE DJADJA SUBAGDJA, S.I.K., M.H., memberikan apesiasi kepada Polres Binjai dan Polres Langkat atas kesiapannya dalam rangka melaksanakan kegiatan survei indeks pembangunan kesehatan polri tahun 2023,


Dimana dalam arahannya Ketua TIM menyampaikan kepada personil terkait dengan pembangunan kesehatan pegawai negeri pada polri (PNPP). Kemudian selesai memberikan sambutannya ketua tim langsung melakukan tanya jawab serta diskisi terhadap indeks pembangunan kesehatan polri tahap-II tahun 2023,


Rangkaian kegiatan TIM Puslitbang Polri dalam rangka survei indeks pembangunan kesehatan polri tahap-II bagian personil polres binjai dan polres langkat dapat berlangsung tertib dan lancar.

**


 Advertisement Here
 Advertisement Here