-->

226 Calon Siswa SIPSS Jalani Pemeriksaan Kesehatan Tahap Kedua di Akpol



Semarang, – FBINEWS 

Sebanyak 226 calon siswa (casis) Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) tingkat Panitia Pusat (Panpus) mengikuti pemeriksaan kesehatan (rikes) hari kedua di Gedung Serba Guna (GSG) Akademi Kepolisian (Akpol), Semarang, Jawa Tengah, pada Senin (19/2) dan Selasa (20/2).

Kegiatan rikes ini merupakan bagian dari rangkaian seleksi penerimaan SIPSS TA. 2024 yang bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan casis memenuhi standar yang ditetapkan.

Pada hari pertama, casis menjalani pemeriksaan kesehatan umum, seperti tensi darah, nadi, dan pemeriksaan gigi. Pada hari kedua, casis menjalani pemeriksaan fisik spesialistik oleh tim dokter dari Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Pusdokkes) Polri, meliputi pemeriksaan jantung, radiologi, bedah, mata, THT, paru, penyakit dalam, dan obsgyn.

Kepala Pusdokkes (Kapusdokkes) Polri, Irjen Pol. dr. Asep Hendradiana, Sp.An-TI., Subsp.IC (K).,M.Kes., mengatakan bahwa rikes ini sangat penting untuk memastikan casis SIPSS memiliki kondisi kesehatan yang prima untuk menjalani pendidikan dan pelatihan yang ketat.

“Pemeriksaan kesehatan ini sangat penting untuk memastikan casis SIPSS memiliki fisik yang sehat dan bebas dari penyakit,” kata Asep.

Pada hari Selasa (20/2), Kapusdokkes Polri beserta tim melakukan pendalaman hasil rikes dan menyerahkan rekap data hasil rikes kepada Karo Dalpers SSDM Polri.

Turut hadir mendampingi Kapusdokkes Polri yaitu, Brigjen Pol. dr. Hisbulloh Huda, Sp.PD (Karo Kespol), Brigjen. Pol. Nurworo Danang (Karo Dalpers SSDM Polri), Kombes Pol. drg. Iwansyah, Sp.Ort. (Kabid Kesamaptaan SSDM Polri) dan Tim Rikes Pusdokkes Polri.*
 Advertisement Here
 Advertisement Here