News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Dorong Transparansi dan Digitalisasi Pajak, Bidkeu Polda Sulut Gelar Bimteknis Keuangan dan Sosialisasi Coretax

Dorong Transparansi dan Digitalisasi Pajak, Bidkeu Polda Sulut Gelar Bimteknis Keuangan dan Sosialisasi Coretax



Manado – Fbinews

Bidang Keuangan (Bidkeu) Polda Sulawesi Utara menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimteknis) Administrasi Keuangan Tahun Anggaran 2026 yang dirangkaikan dengan sosialisasi penerapan Sistem Coretax. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Catur Prasetya Mapolda Sulut, Rabu (21/01/2026).


Bimteknis tersebut diikuti oleh para Kaurkeu, Paurkeu, Kasikeu Polres/ta, operator keuangan, serta personel Bidkeu Polda Sulut. Kegiatan ini bertujuan memperkuat pemahaman teknis pengelolaan keuangan sekaligus menyiapkan personel menghadapi sistem administrasi pajak yang semakin modern.


Kabid Keuangan Polda Sulut Kombes Pol M. Denny I. Situmorang menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis agar seluruh pengelola keuangan Polri memahami regulasi dan mekanisme sesuai Perkap Nomor 5 Tahun 2022 tentang Pertanggungjawaban Keuangan (Perwabku).


”Tujuan utama kita adalah meningkatkan kemampuan teknis guna meminimalisir kesalahan pengelolaan anggaran. Hal ini krusial untuk mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas laporan keuangan Polri,” tegas Kabidkeu.


Selain penguatan administrasi internal, kegiatan ini juga menitikberatkan pada sosialisasi sistem Coretax. Menjelang batas akhir pelaporan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi pada 31 Maret 2026, Polda Sulut menghadirkan narasumber dari Kanwil DJP Suluttenggomalut.


Materi yang disampaikan mencakup registrasi akun Coretax dan Sertifikasi Elektronik, ketentuan perpajakan bagi instansi pemerintah, serta tata cara pelaporan SPT Tahunan melalui sistem Coretax terbaru.


Melalui sosialisasi ini, diharapkan personel Polri dapat menyesuaikan diri dengan transformasi administrasi pajak berbasis digital, sehingga pelaporan pajak pribadi maupun instansi dapat dilakukan secara tepat waktu dan akurat.

** 

Tags

Newsletter Signup

Untuk Berlangganan

Posting Komentar