News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Personel Serigala Kota Intensifkan Patroli Mobile, Cegah Tawuran hingga Balap Liar di Jambi

Personel Serigala Kota Intensifkan Patroli Mobile, Cegah Tawuran hingga Balap Liar di Jambi



Jambi - Fbinews 

Serigala Kota Polresta Jambi meningkatkan kegiatan Patroli Mobile sebagai upaya preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kota Jambi, Minggu malam, 11 Januari 2026.


Patroli mobile tersebut menyasar sejumlah lokasi yang dinilai rawan terjadinya tawuran antarkelompok, aksi berandalan bermotor, balap liar, serta berbagai bentuk kejahatan jalanan lainnya, termasuk 3C (Curat, Curas, dan Curanmor).


Kegiatan patroli dilaksanakan oleh personel Serigala Kota Polresta Jambi dengan pola mobile dan dialogis. Langkah ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mencegah potensi gangguan kamtibmas sejak dini.


Selain melakukan pemantauan situasi, personel juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat dan para pemuda agar tidak melakukan aktivitas yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.


Kasi Humas Polresta Jambi Ipda Dedy mengatakan melalui kegiatan patroli ini, Polresta Jambi berharap dapat menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah hukum Polresta Jambi, khususnya pada malam hingga dini hari.


"Polresta Jambi juga mengimbau kepada masyarakat untuk segera melaporkan apabila mengetahui atau melihat adanya gangguan kamtibmas melalui Call Center Polresta Jambi di nomor 110 atau 0821-3749-3119." Tutup Ipda Dedy

 

** 

Tags

Newsletter Signup

Untuk Berlangganan

Posting Komentar