-->

Polresta Pekanbaru Sita 4 Kg Sabu Hasil Penangkapan 6 Pengedar Narkoba Dari 2 Jaringan Berbeda


Pekanbaru - Fbinews.net

Jajaran Polresta Pekanbaru menangkap 6 orang pengedar narkoba dari dua jaringan yang berbeda. Barang bukti yang diamankan sekitar 4 kg sabu.

"Empat orang tersangka diamankan Polresta Pekanbaru, sedangkan 2 tersangka lainnya ditangkap Polsek Sukajadi," kata Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu'mij Wijaya, Selasa (21/1/2020).

Kombes Pol Nandang menjelaskan, penangkapan empat orang oleh tim Polresta Pekanbaru berawal pada Selasa (14/1) di Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru. Polresta Pekanbaru menangkap dua tersangka Deky Purwanto (22) dan Aryadi (34) yang merupakan warga asal Kabupaten Bengkalis, Riau.

"Barang bukti yang diamankan 1.043 gram sabu. Narkoba ini mereka bawa dari Bengkalis yang rencananya akan dijual di Pekanbaru. (Sabu) Belum sempat beredar sudah kita tangkap," kata Kombes Pol Nandang.

Dari penangkapan 2 tersangka ini, tim lalu melakukan pengembangan. Hasil interogasi dari tersangka Deky, masih ada jaringannya lainnya. Pada Rabu (15/1), tim bergerak ke Kabupaten Bengkalis dan menangkap dua orang tersangka lainnya yakni Khusaini (40) dan Supani (50). Sehingga ada empat orang yang ditangkap dari jaringan ini.

"Barang bukti yang diamankan 2.118,4 gram sabu. Tim kembali menggeledah rumah tersangka Deky yang lebih awal ditangkap dan menemukan lagi 39,4 gram sabu. Dan kembangkan lagi di rumah tersangka Aryadi ditemukan 24,5 gram sabu," kata Kombes Pol Nandang.

Sementara dua tersangka lainnya, ditangkap oleh Polsek Sukajadi pada Kamis (16/1). Dua orang asal Kecamatan Delima, Kabupaten Pidie, Aceh yang ditangkap bernama Baihaqi Zubir (38) dan M Yedi (22).

Mereka ditangkap di sekitar Stadion Utama Riau di Kecamatan Tampan. Barang bukti yang disita ada 1 kg sabu.

"Mereka membawa sabu dari Medan ke Pekanbaru dengan mobil. Barang bukti mereka sembunyikan dalam box speaker mobil yang mereka bawa," kata Kombes Pol Nandang.

Source : Poldametrojayadotinfo 
 Advertisement Here
 Advertisement Here