-->

Siap Dukungan Pembangunan Berkelanjutan Irwasda Gorontalo Hadiri Peluncuran RAD SDGS Provinsi Gorontalo

 


Gorontalo - Fbinews

Inspektur Pengawasan Daerah (Irwasda) Polda Gorontalo Kombes Pol Edward P. Sirait menghadiri undangan dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappenda) Prov Gorontalo dalam rangka peluncuran Rencana Aksi Daerah (RAD) Sustainable Development Goals (SDGs) untuk periode 2023-2026, dengan tema 'Mohuyula Gorontalo Act For SDGs' bertempat di Ballrom Hotel Aston Kota Gorontalo. Rabu (20/09).


Adapun yang hadir pada peluncuran RAD SDGs tersebut yaitu Manajer Pilar Lingkungan Sekretariat Nasional SDGs Rahman Kurniawan, Principal Advisor SDGs-SSTC GIZ Zulasmi, perwakilan Kedutaan Besar Australia Astrid Kartika, bupati dan wali kota se-Provinsi Gorontalo, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah.





Irwasda Gorontalo melalui Kombes Pol Desmont Harjendro A.P., SIK., M.T selaku Kabid Humas Polda Gorontalo mengatakan bahwa Polri khususnya Polda Gorontalo dan jajaran mendukung penuh terhadap upaya Provinsi dalam mencapai target pembangunan berkelanjutan yang ditetapkan melalui Peraturan Gubernur Gorontalo Nomor 29 Tahun 2023 sebagai amanat dari Peraturan Presiden Nomor 111 Tahun 2022 tentang Pelaksanaan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.


Ia juga menyampaikan bahwa pentingnya kerjasama antara pemerintah daerah, lembaga pemerintah, dan masyarakat sipil dalam merancang dan melaksanakan RAD SDGs


“Pencapaian SDGs bukanlah tugas yang mudah, tetapi dengan kolaborasi yang kuat dan tekad bersama, kita dapat mewujudkannya dan Ini adalah komitmen bersama untuk mewarisi lingkungan yang berkelanjutan dan memberikan kualitas hidup yang lebih baik bagi semua warga Gorontalo." tutup mantan wadir lantas.

**


 Advertisement Here
 Advertisement Here