News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Hari Ketujuh Pencarian, Korban Tenggelam di Pantai Tarontha Sarmi Belum Ditemukan

Hari Ketujuh Pencarian, Korban Tenggelam di Pantai Tarontha Sarmi Belum Ditemukan



Sarmi – Fbinews 

Tim SAR bersama unsur Polri kembali melanjutkan pencarian korban tenggelam atas nama Seldjun Oktaria, pelajar Kelas XI SMK Negeri 5 Sarmi Kampung Narum Distrik Bonggo, yang dilaporkan tenggelam sejak (1/1/2026) di Pantai Tarontha atau Tepian Bibir Muara Kali Dormas, Distrik Bonggo.


Pencarian hari ketujuh Rabu (7/1/2026), dipimpin langsung oleh Kapolsek Bonggo Iptu Yustus Maudul, bersama personel SAR Sarmi, Sat Polair Polres Sarmi, serta melibatkan orang tua korban dan masyarakat setempat.


Pencarian dimulai sejak pukul 05.30 WIT, dengan persiapan alat deteksi SONAR dan AQUAEYES, dilanjutkan apel dan doa bersama dipimpin oleh Yohanes Muay (Komandan Pos SAR Sarmi). Tim SAR kemudian menyisir lokasi menggunakan speed boat Basarnas Sarmi serta melakukan pencarian darat di sepanjang Pantai Tarontha hingga Kampung Anus Podena dan Muara Kaisau Kampung Armopa dengan total jarak sekitar 10 kilometer.


Namun hingga pencarian selesai, korban belum ditemukan. Kondisi perairan dilaporkan keruh dan bergelombang, sehingga menyulitkan proses pencarian.


Kapolsek Bonggo Iptu Yustus Maudul mengatakan pihaknya akan terus berupaya maksimal.


“Kami bersama Tim SAR dan masyarakat telah melakukan pencarian secara maksimal baik di laut maupun di darat, namun hingga hari ketujuh korban belum ditemukan. Pencarian akan terus dilanjutkan dengan memperhatikan faktor keselamatan,” ujarnya.


Kapolsek Bonggo juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat, khususnya yang beraktivitas di wilayah pesisi agar lebih berhati-hati saat beraktivitas di laut maupun di sekitar muara sungai. Orang tua diminta meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” tegasnya.


Rencana selanjutnya, pencarian akan kembali dilanjutkan setelah dilaksanakan Doa bersama dengan para Tokoh Agama di Pantai Tarontha.

** 

Tags

Newsletter Signup

Untuk Berlangganan

Posting Komentar