-->

Jelang IMF-WB Annual Meeting 2018 dan Pemilu 2019, Kapolda Bali Dekati Tokoh Masyarakat



Bali - FBINews

Menjelang IMF-WB Annual Meeting 2018 dan Pemilu 2019, Kapolda Bali, Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose dekati tokoh masyarakat. Kali ini, jenderal bintang dua di pundak ini mendatangi Puri Mengwi, Senin (17/9/2018). Kedatangannya disambut Pengelingsir Puri Ageng  Mengwi, Anak Agung Gede Agung bersama Camat dan Perbekel Mengwi.

Anak Agung Gede Agung mengatakan, akan menjadi suatu kehormatan bagi masyarakat Kabupaten Badung apabila para delegasi IMF-WB Annual Meeting akan berkunjung dan berwisata ke obyek wisata Pura Taman Ayun. Obyek wisata ini merupakan salah satu warisan budaya di Kabupaten Badung.

“Dengan adanya kunjungan para delegasi dari berbagai belahan dunia ini akan mempromosikan pariwisata di Bali yang salah satunya adalah Pura Taman Ayun ini,” ucap mantan Bupati Badung periode 2005-2015 ini.

Sementara Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose pada kesempatan itu mengajak Pengelingsir Puri, Camat dan para Perbekel untuk bersama sama menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang pelaksanaan IMF-WB Annual Meeting 2018 dan Pilpres 2019. Tidak hanya itu, jenderal lulusan Akpol tahun 1988 ini, juga meminta kepada para tokoh masyarakat untuk ikut serta perang melawan narkoba dan premanisme.

“Salah satu tujuan kunjungan dari para delegasi nantinya adalah obyek wisata Pura Taman Ayun. Untuk itu, saya berharap kepada para tokoh masyarakat untuk ikut berperan menjaga keamanan Bali khususnya di wilayah Badung sehingga pelaksanaan IMF-WB dan Pemilu 2019 berjalan lancar dan aman,” kata Kapolda Bali.  

Dalam kunjungannya kali, Kapolda Bali didampingi Dirlantas Polda Bali Kombes Pol. Anak Agung Sudana, S.H., S.I.K., Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Hadi Purnomo, S.H., M.H. dan Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta, S.I.K.

Source : Humas Polda Bali
 Advertisement Here
 Advertisement Here