-->

Sambang Nelayan, Polairud Ingatkan Pakai Alat Tangkap Ramah Lingkungan



Bali - Fbinews.net

Personil Satuan Polisi Perairan dan Udara Polres Karangasem Aiptu I Wayan Puspa bersama tiga anggota lainnya Sambangi Nelayan Desa Jasri Kecamatan Karangasem Kabupaten Karangasem, Senin, 7/10/2019.

Sambang tersebut bertujuan untuk mempererat silaturrahmi serta memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat Nelayan.

“Dalam kegiatan tersebut kita mengingatkan Nelayan agar tidak pakai alat tangkap yang dilarang oleh pemerintah karena dapat menyebabkan kerusakan ekosistem laut. 
Kita lihat Nelayan memakai Jaring yang di legalkan undang-undang untuk menangkap ikan awan (tongkol) dan jaring ini ramah lingkungan . ”jelas Aiptu I Wayan Puspa.

Selain itu bersama nelayan, juga dibicarakan tentang Bahaya  Narkoba yang mendapat dukungan agar diberantas karena sangat merusak generasi penerus Bangsa. serta selalu cerdas dan bijak dalam mencermati berita-berita yang berkembang di medsos, FB, maupun di media cetak dan media TV agar tidak mudah dipengaruhi atau terpengaruh dengan pemberitaan sekarang (Hoak), karena masyarakat sekarang sangat rentan untuk dipengaruhi. 

Pihaknya menghimbau kepada nelayan yang menangkap ikan tentang alat keselamatan seperti rompi pelampung atau ring ball  yang sangat berguna bilamana terjadi kecelakaan atau musibah yang sewaktu waktu bisa terjadi.

“Jangan lupa pak sediakan peralatan keselamatan, untuk menunjang keselamatan bapak selama berlaut atau berlayar nantinya,”ucap Aiptu I Wayan Puspa kepada Ketut Merta dan Nyoman Raih warga Nelayan di pantai Jasri.

Sementara Kasat Polairud Polres Karangasem Iptu I Gusti Agung Bagus Suteja, SI.P mengatakan, pihaknya akan terus meningkatkan kegiatan sambang dan patroli untuk menjaga situasi kamtibmas diwilayah pantai dan perairan laut  hukum Polres Karangasem pantai guna memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat.”terangnya.

Source : Humas Polda Bali
 Advertisement Here
 Advertisement Here